Saturday, October 11, 2014

Siapa yang kenal Maru? Seleb Kucing itu lohhh...

sumber : klik
Entah sejak kapan jatuh cinta sama si bulat berbulu ini. Perkenalkan, ini Maru. Maru adalah seleb kucing yang popular di Jepang. Maru terkenal lewat social media Youtube. Maru dikenal sebagai kucing yang menyukai segala hal yang berbentuk kotak, sebagai contoh kardus.

Tuesday, October 7, 2014

Speech Composer Pertama di Indonesia

Uwyeeahh.. akhirnya nulis lagi. Kali ini gue mau ngomongin orang. Yahh walaupun kata nya ga boleh ngomongin orang. Hemmm…

sumber : Facebook Eka Gustiwana
Akhir-akhir ini, gue lagi asik nge-stalk channel nya seorang yang bisa dibilang musisi. Dia ini penulis lagu juga produser rekaman. Namanya Eka Gustiwana. Ada yang tau lagu nya Nikita Willy yang begini nih liriknya “ ku akan menanti meski harus penantian panjaaaaang….” , atau lirik lagunya Nadya Rafika yang ini “ saat ku bilang I’m oke, dalam hatiku menangiiiiss…. “ ?. Nah, lirik-lirik tadi itu salah satu ciptaannya si Eka Gustiwana.

Friday, June 27, 2014

Seputar Sidang Isbat, Hilal, Hisab dan Rukyat

sumber gambar : klik

Baru saja kita menyaksikan sidang isbat yang diselenggarakan oleh pemerintah kita. Apa itu sidang isbat?

Wikipedia mengatakan sidang isbat itu adalah sidang penetapan dalil syar’i di hadapan hakim dalam suatu majelis untuk menetapkan kebenaran atau peristiwa yang terjadi.

Sedangkan KBBI mengatakan sidang isbat itu adalah penyungguhan; penetapan; penentuan

Sidang isbat diselenggarakan oleh Kementerian Agama dan dilangsungkan di kantor Kementrian Agama, Jakarta Pusat. Sidang isbat ini dihadiri oleh para ahli ulama, ahli astronomi, perwakilan organisasi masyarakat Islam, perwakilan dari MUI, dan orang-orang yang juga kompeten dalam penentuan awal Ramadhan.

Sunday, June 15, 2014

Tour de Singkarak 2014

sumber gambar : klik
Tour de Singkarak, pertama kali di selenggarakan pada tahun 2009. Dimana? Dari judulnya saja sudah dapat ditebak, dimana acara ini di selenggarakan. Yap. Sumatra Barat. Ini adalah sebuah kejuaraan balap sepeda jarak jauh yang di selenggarakan oleh Persatuan Balap Sepeda Internasional atau biasa di sebut Union Cycliste International

Tuesday, April 8, 2014

Yang Sering di Sepelein dalam Menghadiri Undangan Pernikahan


Kemarin gue abis menghadiri undangan pernikahan gitu ceritanya. Karna gue ga terlalu kenal sama kedua mempelai dan keluarganya, jadi dari pada bengong-bengong gak jelas jadi gue mengamati orang-orang yang hadir disana. Berdasarkan hasil pengamatan gue, banyak banget hal-hal yang disepelein sama hadirin disana. Gak cuma disana sih, tapi sering juga di temuin di beberapa acara pernikahan lainnya. Berikut ulasannya :

Saturday, March 8, 2014

Masalah Belajar Anak-anak

sumber

Anak-anak jaman sekarang emang udah pada pinter-pinter. Otak nya pada canggih-canggih. Emang. Tapi ga semua anak kayak gitu. Ada sebagian anak yang ga ke sorot justru kebalikannya. Jangankan pinter, untuk di bilang “sekedar bisa” pun sedikit sulit. Bisa dibilang ketinggalan. Yap, itu lah anak-anak ajar gue yang belum lama ini gue ceritakan disini.

Friday, February 7, 2014

Munarooh, Bang Ocit Dataaaang...

Munaaaarooohh.... bang Ocit dataaang... 
preepet.. preepet... preepet....
Munaaaarooohh.... bang Ocit dataaang... 
preepet.. preepet... preepet..
..


Gue yakin lo yang baca tulisan di atas pasti tau itu apa. Bohong kalo lo pada ga tau. Yap tulisan di atas tidak lain tidak bukan adalah sepenggal lirik lagu yang lagi naik daun.  Lagu dari sebuah sinetron di esceteve. Judulnya itu Mak ijah Pengen Ke Mekkah.

Thursday, January 30, 2014

Tentang belajar dan mengajar


Huweeyyooohhh..... Belom bulukan kan nih blog??? hahahhaa.... Begini deh jadi orang sok sibuk. Dari kemaren lagi ribet ngurusin 2 blog. Hahahhaa kegayaan banget kan, ampe punya 3 blog, atu aja kagak keurus ginih. 

Akhir-akhir ini gue juga disibukkan dengan mengajar. Iyak gue ngajar. Ngajarin anak esempe. Tapi ga disekolahan juga si, jadi yaaa semacam privat gtu, cuma privatnya keroyokan. Sepuluh orang massa nya. Gue mau sekalian berbagi nih soal perkembangan pendidikan si anak-anak ini.